Translate

Kamis, 26 April 2012

"CARA MENYEMBUNYIKAN FILE DIKOMPUTER DENGAN FILE BAT"

Hay gan pa kabar?
Semoga semua dalam keadaan sehat wal afiat.
Oke gan, kita bertemu lagi sekarang dalam pembahasan yang masih sama dengan pembahasan yang sebelumnya. Kemarin saya membahas tentang cara menyembunyikan file dikomputer dengan cara mengganti attributes filenya. Semoga pembahasan kemarin masih diingat dan dipahami.

Kembali lagi saya disini akan membahas tentang cara menyembunyikan file dikomputer namun dengan cara yang berbeda, yaitu dengan menggunakan file berextensi bat. Karena cara menyembunyikan file dengan mengganti attributes file masih ada kelemahannya, yaitu masih bisa terdeteksi oleh antivirus seperti SMADAV dengan keterangan sebagai file hidden, dan apabila di FIX an maka file yang kita sembunyikan akan terlihat kembali. Wah bisa brabE nanti.

Oke langsung saja kita kepembahasan.
Berhubung yang kita bahas pada kesempatan ini tentang "Cara Menyembunyikan File Dikomputer Dengan File Bat". Maka, kita harus tahu terlebih dahulu apa itu file bat?

File bat adalah suatu file yang dibuat dengan menggunakan notepad yang berisikan sebuah perintah untuk memerintahkan PC melakukan suatu pekerjaan sesuai dengan perintah yang ditulis pada file tersebut , dimana file bat ini dijalankan/diexecute melalui command prompt.

Eeehhh....
Jadi seperti itu sedikit gambaran tentang file bat, semoga tidak salah. Baik, kita langsung mencoba mempraktekan cara membuat dan menggunakannya.

Langkah pertama yang harus kita lakukan adalah membuka notepad pada Pc :

Buka program notepad di Pc anda. Yaitu dengan cara masuk ke menu star, sorot kata Run, Lalu klik.


Setelah kotak Run muncul, ketikkan kata notepad pada kotak Run tersebut, lalu tekan Enter pada keyboard.


Setelah kita sudah membuka program notepadnya langsung tulis sebuah perintah yang nanti akan dijalankan di Pc.
Perintah yang harus anda tulis adalah : "attrib +r +a +h +s /s /d" tanpa tanda kutip.


Setelah perintah diatas selesai ditulis, maka langsung saja simpan file tersebut dimana saja sesuai keinginan anda. Perlu diperhatikan pada kotak File Name isikan nama sesuai keinginan anda, dan inget didepan nama file harus ditambah kata (.bat). Kemudian pada kotak Save as Type pilih kategori All File.
Contoh, saya kasih nama dengan "file hidden.bat" , dan Save as Type kita pilih kategori All File.


Setelah file tersebut sudah jadi langsung saja copy file tersebut ketempat file-file yang akan anda sembunyikan. Setelah file tersebut sudah dicopy ditempat file-file yang akan anda sembunyikan maka tekan enter, dan lihat hasil dari kerja file tersebut.

Emmm....
Tapi tunggu dulu, kalo file-file kita sudah hilang semua terus gimana caranya kalo kita butuh kembali file-file tersebut.

Gampang, kita tinggal buat file seperti tadi, hanya saja perintahnya ada yang harus diganti. Yaitu pada simbol plus(+) diganti dengan Minus (-). Seperti ini tepatnya perintah yang harus anda ketik : "attrib -r -a -h -s /s /d" lalu simpan dengan memberi nama apa saja dan ujungnya dikasih (.bat). Jalankan file tersebut!

Sekarang lihat hasil dari execute file tersebut.

SELAMAT MENCOBA!!!

Mohon tinggalkan saran dan komentar yah?!!


Selasa, 24 April 2012

"CARA MENYEMBUNYIKAN FILE DIKOMPUTER"

Komputer pada saat ini menjadi benda yang sangat penting dan sangat digemari. Banyak kegiatan / pekerjaan yang menggunakan jasa komputer, mulai dari pencatatan, pembukuan, promosi, bisnis dan masih banyak lagi.

Bahkan dalam hal penyimpanan data-data yang penting dan dianggap rahasiapun kita memberikan kepercayaan kepada komputer untuk menjaga dan merawatnya. Kita tahu komputer hanya sebatas menyimpan dan meMUMIkan data kita agar tidak hilang dan rusak, namun tidak dapat menyembunyikan file-file kita dari mata dan tangan-tangan nakal, tanpa kita langsung bergerak untuk menyembunyikannya sendiri, ya tentunya dengan cara kita masing-masing.

Lantas bagaimana cara kita melakukan hal itu?
Ada satu cara yang sangat mudah dan sederhana untuk menyembunyikan file/dokumen/data agar tidak dapat dilihat oleh orang lain pada saat komputer kita dijamah orang lain.

Cara yang digunakan biasanya dengan hal sebagai berikut :
  1. Cari file/dokumen/data yang akan disembunyikan
  2. Setelah ketemu, klik kanan pada file/dokumen/datanya
  3. Pilih properties
  4. Pada kotak properties dibagian general ceklis dikotak Hidden (attributes) dan buang ceklis dikotak read only (attributes)
  5. Setelah itu pilih OK
  6. Jreng-jreng hilang deh filenya.
Jadi data-data kita aman dari tangan-tangan jahil. Tapi, gimana kalau kita nanti butuh datanya kalau data yang tadi kita sembunyikan tidak terlihat sama sekali?

Nah loh bingungkan??!!
Makanya jangan diumpet-umpetin deh!! Hehehe....
Tenang ada caranya kok buat ngebalikin data yang hilang tadi. Caranya adalah :
  1. Masuk ke menu explore dengan cara klik kanan pada start dan pilih explore (atau tekan gambar bendera dan E pada keyboard)
  2. Lalu pilih menu Tools yang ada dibagian atas (atau tekan Alt dan T)
  3. Kemudian pilih Folder Options.... (posisi paling bawah pada menu Tools)
  4. Setelah muncul kotak Folder Options pilih kotak view
  5. Lalu dibagian folder dengan nama hidden files and folders pilih yang show hidden files, folders, and drivers
  6. Terakhir OK.
Ting nong ada lagi deh file yang disembunyiin tadi. Kalo sudah ada tinggal kita buka filenya deh.
Untuk mengembalikan file yang disembunyikan tadi menjadi sedia kala, caranya sama dengan menyembunyikan file, hanya pada kotak hidden buang ceklisnya, jadi ke keadaan semula lagi deh.

Tunggu post saya tentang menyembunyikan file/data-data dengan cara yang lebih praktis dan lebih mantap dilain waktu.

Tinggalkan pesan dan sarannya yah?
 
Nb : "Data yang disembunyikan dengan cara ini bisa jadi terdeteksi oleh antivirus (pengalaman saya, data yang disembunyikan bisa terdeteksi oleh smadav sebagai file hidden, jika di fix an datanya terlihat kembali)".

"CARA MEMBUAT PASSWORD PADA KOMPUTER"

Kadang karena suatu hal seorang user sengaja membuat password pada komputernya hanya untuk antisipasi keamanan dari tangan-tangan jahil, apalagi komputer itu sering dipakai bebas oleh temen-temen user.

Bayangkan file-file, video, photo yang sengaja kita simpan dikomputer sebagai koleksi pribadi, malah dibuka bebas sama temen-temen tanpa izin. Ini sih sama dengan membangunkan macan yang sedang lapar (hehehe...).

Itu satu contoh kondisi yang menjadikan alasan seorang user sengaja membuat password pada komputernya. Dan masih banyak contoh kondisi yang membuat user sengaja menaruh password pada komputernya. Namun apapun alasan para user PC sengaja membuat password tidak akan dibahas disini, karena yang akan saya bahas pada kali ini adalah cara membuat/memasang password pada PC.

Oke langsung saja!! untuk membuat sebuah password pada PC, yang pertama kita harus lakukan adalah menghidupkan PC terlebih dahulu (Ya iyalah, gimana mau bisa masang password di PC kalo PC nya saja dalam kondisi mati, lebayyyy!!!). Kemudian setelah PC kita sudah menyala jangan dimatiin lagi yah kasihan. Tugas kita sekarang adalah mengarahkan kursor mouse kearah pojok kiri bawah (Star : dengan gambar empat bendera yang biasanya berwarna Merah-Biru-Kuning-Hijau) lalu klik kiri. Setelah muncul gambar dibawah ini :

Kita arahkan kembali kursor pada kata Control Panel, terus pilih / klik kiri

Maka akan muncul gambar seperti ini


Setelah itu kita arahkan kursor pada User Accounts and Family Safety dan pilih. Setelah itu akan muncul gambar dibawah ini :

setelah itu kita arahkan pada Change Your Windows Password lalu pilih. Setelah muncul gambar dibawah ini


Maka kita arahkan kursor pada create a password for you accounts dan pilih. Setelah itu silahkan isi password sesuai keinginan pada kotak new password, dan tulis kembali password tadi dikotak confirm new password. Yang lain bisa dikosongkan. Setelah selesai tekan tombol create password pada samping kanan bawah
Setelah semuanya sudah selesai silahkan restart PC anda dan silahkan lihat hasil dari password yang sudah anda pasang. Mudahkan??!!!

Oh iya, jangan lupa tinggalkan pesan / komentar yah!!!?

Senin, 23 April 2012

KELEMAHANKU

Meskinya ku bisa berfikir yang lebih baik lagi.
Bukan keegoisan yang selalu saja menjadi duri hati ini.
Aku tahu hati ini sudah tidak teratur lagi.
Tapi aku juga tidak pernah bisa menata rapi ruang hati ini.

Yang Sudah Sempit dipenuhi rasa sayang untukmu.
Yang tumbuh tanpa rapuh.

Andai ku mampu memberikan mu sejuta mimpi.
Andai ku mampu menyirami mu dengan sejuta harapan.
Aku rela untuk melakukannya
Meski tubuh ini tersayat luka karena itu, aku rela untuk itu.

Tapi aku hanya orang biasa.
Yang hina tanpa tahta.
Terkadang aku harus menyadari
Bahwa aku lebih pantas ditemani dengan kesepian dan kesedihan.